Membahas tentang mancing seperti kita ketahui ikan patin adalah ikan yang sangat menyukai perairan deras yaitu sungai, ikan patin ini menyukai makan makanan yang mengandung minyak, biasanya seorang pemancing memiliki cara yang unik dengan membawa umpan bukan satu macam saja namun banyak apalagi sungai musi khusunya ikan patin ini sangat menyukai makanan yang kita makan contohnya tempe tapi dibawah ini adalah cara meracik atau membuat umpan tempe goreng untuk umpan mancing ikan patin
Bahan :
- Tempe Bungkus plastik ( bukan yang daun )
- Minyak goreng
- wajan
caranya :
- potong dadu sesuai ukuran pancing atau ukuran stengah cm x setengah cm
- hidup kan kompor dan siapkan minyak untuk menggoreng
- masukan tempe ke wajan sebelum panas agar tempe dan minyak meresap kedalam tempe sehingga tempe tidak garing
- angkat tempe bersama minyak - minyak nya
- siapkan toples khusus umpan dan tutup
Contoh gambar
Cara memasang umpan :
- masukan satu persatu tempe yang sudah di goreng tadi sampai ditali atau senar pancing sepanjang telunjuk orang dewasa hingga menutupi pancing, dan umpan siap dikempar.
Selamat Mencoba