UMPAN IKAN SEPAT DAN CARA MEMANCINGNYA

Ikan sepat adalah ikan yang hidup bergerobol di rawah , sawah , kolam liar atau danau yang tanpa arus dan tenang tanpa aliran dan sangat cocok waktu mancing nya di cuaca teduh atau dingin seperti pagi hari jam 6. 30 wib sampai dengan cuaca mulai terang , sore hari sekitar jam 3 sampai gelap, nah diposisi inilah kita akan coba memancing karena ikan ini suka bergerombol mengambang, alat  dan umpan yang sering di gunakan oleh pemancing adalah sebagai berikut :



Joran
Joran yang digunakan  untuk memancing ikan sepat ini sangat mudah didapatkan di toko - toko pancin online shop maupun di kota kita berada, biasanya yang sering digunakan minimal 5 meter yang bisa di tarik memanjang dan memendek yaitu joran antena biasnya memakai merk bamboo, jika spot mancingnya lumayan dari pijakan kita maka kita bisa menggunakan kebih dari 5 meter, karena ikan ini cukup unik yang terbilang hati -hati ketika kita meletakan mata pancing dan umpan ke gerobolan seolah tidak terjadi apa-apa jadi umpan yang berada didepan mereka seolah olah makanan alam yang terjatuh, nah disinilah ikan itu akan menyantap kail kita

Baca Juga : Cara membuat Umpan mancing Lampam

Line/ senar
Semaki kecil diameter benang (line) yang kita gunakan semakin baik hasil yang akan kita capai. Karena menggunakan benang diameter besar akan membuat sepat takut dan ragu-ragu untuk menyambar umpan. Apalagi berat seekor sepat rata-rata tidak lebih dari 20gr, tentunya kita tidak membutuhkan benang dengan kekuatan besar . Benang dengan kekuatan 1 pounds (lbs) atau sama dengan 0.5kg lebih dari cukup untuk berburu sepat.

Namun demikian usahakan mencari benang yang memiliki diameter kecil dengan “bondage” / Kekuatan yang besar, bisa jadi sat kita mancing sepat ikan lain dengan ukuran lebih besar menyambar umpan kita. Tentunya kesempatan ini tidak ingin kita sia-sia kan bukan? Anggap saja sebagai bonus. Intinya sedia paying sebelum hujan.

Apabila di spot tempat anda mancing sepat terdapat ikan jenis lain yang berukuran lebih besar dari sepat gunakanlah benang dengan diameter maksimal 0.13 mm yang biasanya memiliki kekuatan sampai dengan 3 pounds (1.5kg). Ukuran 0.13 mm dirasakan belum menakuti sepat sehingga sepat masih mau makan umpan kita.

Kail
Karena mulut sepat terkenal sangat kecil jelas kita membutuhkan mata kail yang super kecil pula. Bagi daerah yang terbiasa dengan ngabenteur atau waderan (jawa) rasanya tidak akan sulit untuk mencari mata kali yang super mini ini. Namun jangan lupa kalau benteur/wader masih bisa dipancing dengan mata kail sampai dengan ukuran 1 kecil, maka sepat maksimal ukuran kailnya adalah 0.5 kecil. Syukur-syukur kalau anda bisa mendapatkan ukuran 0.1. Sayang tidak semua merk mengeluarkan ukuran ini, kalaupun ada khususnya mata kail impor, para importer jarang yang mau datangkan karena memang jarang sekali pembelinya.

Kelemahan kail ukuran 0.1 adalah sering sekali tertelan sampai tenggorokan sepat, sehingga kita akan sedikit kesulitan mengeluarkan kail dari mulut ikan. Ukuran rekomended untuk mancing sepat adalah 0.3 kecil atau 0.5, memang tingkat keberhasilan hook up tidak setinggi ketika kita menggunakan ukuran 0.1 namun ketika hook up kita juga tidak akan dibuat repot.

Pelampung
Pelampung berbentuk jarum adalah pelampung yang tepat untuk mancing sepat, bentuknya yang lonjong membuat pelampung ini sangat sensitif saat umpan ikan menyambar umpan. Gunakanlah pelampung jarum dengan panjang maksimal 5cm . Pengunaan pelampung lain sebenarnya bisa saja, selama tidak terlalu besar dan mampu menahan beban timah kail dan umpan. Namun pelampung jarum terbukti yang terbaik.

Umpan
Banyak sekali jenis umpan yang bisa digunakan untuk memancing sepat, mulai dari umpan universal atau cacing, ramuan pelet juga bisa dipakai untuk memancing sepat. Namun berdasarkan pengalaman umpan untuk sepat yang paling efektif adalah kroto atau daging udang tawar, rumput mata lele, daun bayem rebus lumat dengan minyak jelanta, dada ayam mentah.

Start Fishing
Setelah semua peralatan dan umpan kita siapkan, perjalanan memancing sepat pun kita mulai. Seperti yang sudah disampaikan diawal, sesampainya di tempat jangan lupa untuk meluangkan waktu untuk berjalan-jalan mencari tempat sepat bergerombol.

Setelah anda menemukan pusat keramaian / gerombolan  sepat, jangan langsung melempar umpan. Perhatikan keadaan sekitar, periksalah tempat mancing anda dengan teliti terutama dari keberadaan binatang seperti ular, semut merah atau serangga yang bisa jadi mengganggu acara mancing anda. Tidak lucu kalau saat sepat sedang ramai-ramainya menyerang anda harus kehilangan momen tersebut hanya karena badan anda gatal-gatal akibat serangan semut merah atau serangga lainnya, karena harus extra tenang untuk memancing ikan ini, karena ikan ini bermain mengambang diatas permukaan air.

Selamat Mencoba